GK800RB adalah ampli untuk gitar BASS buatan GALLIEN KRUEGER yang menghasilkan daya maksimal hingga 800 Watt pada beban 4 Ohm dan pada artikel ini saya buatkan skema gambar ulangnya.
MENGENAL GALLIEN KRUEGER 800RB
Menurut brainworx, mereka meluncurkan Ampli bass ini pada tahun 1982.
Pada saat itu ampli ini termasuk ampli keren pada jamannya. Memakai transistor jengkol MJ15022/23 dengan teknologi baru yang lebih kuat dari jengkol 3055/2955.
Beberapa pemain bass grup musik besar banyak yang memakai alat ini sebut saja Guns N Roses, Red Hot Chili Pepper, RadioHead, No Doubt dan lain-lain.
BRAINWORK termasuk pabrik pembuat ampli ini yang mendapatkan lisensi dari pabrik aslinya, GALLIEN KRUEGER.
Menurut EQUIPBOARD, Ampli GK800RB ini menduduki rangking 8 Ampli Bass Head ( Head= Ampli doang gak pake speaker).
Artis papan atas Amerika menggunakan alat ini dan rata -rata dari band mereka adalah pengusung genre ROCK, PUNK dan METAL.
Di bawah ini adalah foto yang mana Michael Peter Balzary aka FLEA ,bassist Red Hot Chilli Pepper manggung pakai popok bayi memanfaatkan kehandalan ampli buatan GALLIEN KRUEGER seri GK800RB pada awal era 90 untuk menampilkan musikalitas mereka:
SKEMA AMPLI GK800RB
GK800Rb memiliki 2 Power Ampli, yakni 1 buah ampli dengan daya 300Watt dan satunya lagi dengan daya 100Watt.
Dalam tulisan saya ini, hanya saya bikin yang 300 watt saja.
Skema menyebutkan jika tegangan supplai untuk ampli ini adalah sekitar 85Volt simetris.
Transistor yang terpakai untuk final output sebanyak 3 pasang ( untuk ampli yang berdaya 300W ) MJ15022 dan MJ15023 yang memiliki daya maksimum hingga 250W.
Datasheet transistor ada di sini:
https://www.onsemi.com/pdf/datasheet/mj15022-d.pdf
Berikut ini adalah skema asli dari datasheetsnya:
Ynag menarik perhatian saya adalah kehadiran sebuah transistor setelah IC OPAMP.
Nampak di situ pin kaki basis-nya terhubung ke Ground. Ini bukan kesalahan gambar. Ini memang rancangan dari insinyur nya.
Karena gambar buruk maka saya mencoba menggambar ulang skema ini hingga seperti gambar berikut ini:
x
PENJELASAN SKEMA
Untuk IC OPAMP. nampak di situ ada bertulis 15VDC dan -15VDC, berarti kita harus memberi tegangan tersendiri untuk IC ini.
Transistor Q1 memang pada kaki basis terhubung ke ground dan itu bukan kesalahan gambar / skema.
Q1 dan Q2 bertugas sebagai penguat tegangan.
Q3 dan Q4 bertugas untuk pengatur bias aris ambien yaitu untuk transistor power.
Q5 dan Q6 bertugas sebagai pengaman arus lebih dari transistor ( Over Current Protection Circuit).
Q7 dan Q8 bertugas sebagai driver amplifier
Q9 hingga Q14 bertugas sebagai Final Power Amplifier.
D5 dan D6 bertugas sebagai pencegah arus balik amplifier dari induksi spiker.
R29 dan C7 sebagai petugas pencegah frekwensi tinggi masuk ke speaker.