Kloning Power 800W ARCAM kali ini saya lakukan pada sebuah Power Amplifier buatan ARCAM seri AVR280 yang terkenal pada era 90-an.

AVR 280 masuk dalam keluarga DIVA , pada saat itu power ampli dengan seri ini muncul dengan fitur amplifier dengan output 80 Watt sebanyak 7 kanal.

Fitur lainnya adalah Dolby Digital EX, DTS ES, DTS24/96 dan Dolby Pro Logic IIx. Tersedia port komunikasi serial RS232 untuk kepentingan komunikasi digital, fitur Lip-sync adjustment yang cocok untuk karaoke maupun perform panggung kecil.

Pada tulisan ini saya mencoba untuk memodifikasi rangkaian powernya serta menaikkan output power menjadi lebih tinggi dari skema asalnya.

Semula output power ini hanya 80 watt selanjutnya akan menjadi 800 Watt untuk beban 4 Ohm.

Memerlukan 4 pasang transistor Final Output MJL21193/ MJL21194 serta tegangan supply hingga 80 Volt.

Namun saya menyarankan untuk memasang Power Supply rangkaian kloning Power ini pada tegangan supplai 60 Volt saja demi keamanan rangkaian anda. Resikonya adalah daya keluar dari amplifier ini tidak akan sampai 600 Watt.

SKEMA KLONING POWER 800W ARCAM

Berikut ini adalah skema gambar ulang Kloning Power ARCAM AVR280 ini.

SKEMA POWER 800W ARCAM AVR280

Dari skema ini nampak bahwa rangkaian terdiri dari blok: Preamplifier Defferensial, Penguat tegangan, Servo Driver, Over Current Protection, Driver Amplifier, dan terakhir adalah Final Power Amplifier.

PCB

Di bawah ini adalah penampakan PCB hasil rancangan modif dari Power AVR280 dari ARCAM.

PCB POWER 800W ARCAM AVR280

LAYOUT POWER 800W ARCAM

Penampakan PCB atas bawah sebagai berikut:

PCB Power Kloning ini adalah 20cm x 7cm.

Skema ARCAM lainnya ada DI SINI.

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *