Kloning Power AKAI 300W dengan mode stereo kali ini saya coba ambilkan dari seri AAV1100 menggunakan supply 55V AAV1100.

Pada Amplifier aslinya, seri AAV1100 hanya mengeluarkan daya audio hingga 50 Watt pada beban 8 Ohm.

Namun dalam tulisan ini saya mencoba untuk menyulap menjadi daya yang lebih besar dengan kemampuan yang lebih baik.

SKEMA Kloning Power AKAI 300W

Berikut adalah skema modif yang versi stereo. Tegangan supplai antara 45V hingga 55V simetris.

skema power stereo Kloning Power AKAI 300W

Skema di atas terdiri dari beberapa blok rangkaian seperti: Preamplifier, Penguat Tegangan, Servo Driver, Driver Amplifier dan terakhir adalah Final Power Amplifier.

Pada skema menggunakan tegangan supplai 45 Volt simetris pada saat ujicoba ranngkaian.

LAYOUT

Berikut adalah hasil LAyout PCB dari Kloning Power AKAI 300W seri AKAI AAV1100 stereo menggunakan 2 set transistor Final Output.

layout Kloning Power AKAI

PCB dari modul Power Amplifier ini adalah seukuran 20cmx 6cm.

Dengan ukuran PCB sebesar ini maka termasuk padat untuk menghasilkan daya yang lumayan tinggi.

Dalam PCB nampak tertulis 55 Volt simetris. Berarti rangkaian ini pernah ada uji coba simulasi menggunakan tegangan tersebut.

Dengan 2 pasang transistor Final nomer 2SC5200 / 2SA1943 setiap kanal, maka akan ada peluang untuk menghasilkan daya hingga 300 Watt setiap kanal pada beban 4 Ohm.

LAIN-LAIN

Skema Power merk AKAI yang lain LIHAT SINI.

Hasil pencarian power AKAI di SKEMAYOHAN.

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *