Kloning Power Harman Kardon kali ini adalah sebuah saya ambil dari sebuah radio penerima jadul buatan HArman Kardon 430.
Pada power aslinya adalah menghasilkan output hanya 25 Watt atau 50 Watt untuk total kanal ( BACA ARTIKEL INI ).
Akan tetapi saya mencoba membikin rancangan power menjadi output hingga 2 x 300 Watt.
Caranya adalah tinggal menaikkan tegangan supplai, mengubah beberapa nilai komponen, dan menambah sepasang transistor dengan daya besar.
Karena pada skema aslinya, transistor Finalnya hanya menggunakan transistor dengan kemempuan hingga 50 Watt saja (LIHAT DATASHEETS).
Pada kloningan ini, saya menggunakan transistor Final sejuta umat 2SC5200.
Pasangan dari transistor ini (2SA1943) tidak ikut terpasang karena rangkaian ini menggunakan teknik QUASI Amplifier.
SKEMA
Berikut ini adalah skema hasil gambar ulang dari Power Versi Stereo buatan Harman Kardon 430.

Untuk hasil optimal, rangkaian ini menggunakan tegangan supplai 60 Volt DC simetris.
Dengan harapan bahwa rangkaian power ini akan menghasilkan daya hingga 300 Watt pada beban 4 Ohm.
Transistor Final asli adalah sangat kita perlukan. Karena jika anda menggunakan transistor Final palsu maka kita bisa pastikan bahwa rangkaian ini tidak akan menghasilkan daya optimal.
Transistor pada skema ini menggunakan nomer transistor yang umum kita pakai. Dengan harapan bahwa anda akan mudah merakit dan membandingkan hasilnya.
LAYOUT PCB KLONING POWER HARMAN KARDON
Penampakan PCB adalah seperti berikut ini:

SABLON PCB
PCB ini juga telah terlengkapi dengan fitur Servo Driver untuk mengatur arus idle bagi Transistor Final Output.

PENAMPAKAN 3D
Hasil simulasi Power Kloningan ini akan menjadi seperti berikut ini.

x
LAINNYA
Macam-macam skema HARMAN KARDON BACA SINI.
BLOGSPOT berisikan macam macam Power Amplifier LIHAT SINI.
SKEMAYOHAN tentang HARMAN KARDON di SINI.