DAFTAR ISI
INSTALL KONVERTER SERIAL TO USB
DOWNLOAD DAN INSTALL RSLOGIX500 TRIAL
**************************
PLC MICROLOGIX
Pada artikel ini membahas tentang bagaimana cara seorang teknisi yunior melakukan upload terhadap PLC buatan Allen Bradley yang bertype MICROLOGIX seri 1200.
PLC MICROLOGIX hingga era 2020 masih ada dan masih beredar di pasaran . Sasaran penggunaan PLC ini adalah mesin industri dengan perangkat Input/Output yang tidak begitu banyak serta tidak begitu rumit.
Walaupun demikian, beberapa mesin industri ringan dan industri makanan, masih ada yang memakai PLC ini.
Salah satu contoh penggunaan PLC MICROLOGIX nomer 1200 adalah sistim kontrol pada mesin Centrifugal untuk pembuatan gula SHS ( Superior High Sugar ).
PLC MICROLOGIX 1000,1100,1200,1500 menggunakan port komunikasi serial dengan jenis Mini DIN. Port ini mirip dengan port PS/2 untuk mouse komputer.
Satu buah PLC utama MICROLOGIX 1200 tanpa modul tambahan , saat ini dihargai antara 8 hingga 12 juta tergantung fitur dan I/O yang disertakan.
Sebenarnya untuk bisa online dengan PLC MICROLOGIX ini adalah sangat simpel. mudah dan sederhana.
Cukup kita memiliki software RSLINX dan RS LOGIX500. Software RSLINX digunakan untuk menjalin komunikasi antara laptop/PC dengan PLC, selajutnya RSLOGIX berfungsi untuk melakukan online dengan PLC.
WINDOWS7 32BIT
Operating Sistem yang sedang kita pakai untuk bahan artikel ini adalah Windows7 32 bit. Pada era tersebut, Micrologix biasa dipasngkan dengan laptop atau komputer dengan operating sistem Windws XP yang masih menggunakan platform 32bit.
Setelah windows XP mulai turun popularitas, maka selanjutnya komputer banyak yang terinstall Windows7, walaupun masih tetp 32 bit.
Windows7 ada yang menggunakan platform 64 bit dan seterusnya hampir semua komputer atau laptop selalu menggunakan platform 64 bit untuk mengejar kinerja dan penampilan grafis.
Tapi ya begitu, butuh pprosesor yang gegas dan RAM yang besar untuk membuat sebuah tampilan dan performa komputer yang gegas dan bagus.
INSTALL KONVERTER SERIAL TO USB
Untuk bisa online dengan PLC, maka kabel penghubung adalah mutlak diperlukan. Termasuk PLC MiCROLOGIX ini.
PLC ini memerlukan kabel dengan port jenis Mini DIN 8 pin yang mirip dengan PS/2 milik mouse era 90-an.
Pada beberapa kasus ketika kita mengkonekkan kabel serial ke laptop kita tidak selalu lancar otomatis terinstall atau istilah umumnya adalah plug and play.
Akan tetapi terkadang kita menemui permasalahan seperti ketiadaan driver, driver software pada laptop atau komputer tersebut.
Ketika menancapkan pertama kali kabel serial, tatkala ada permasalahan akan ada tanda seperti dibawah ini:

Jika ada tanda seperti ini, maka menandakan jika komputer tidak memiliki driver untuk bisa dengan hardware yang baru saja menancap tersebut.
CEK DEVICE MANAGER
Jika demikian maka kita harus segera lakukan cek pada item Device driver atau Device Manager pada komputer kita.
Kita bisa memulai dari my computer> properties> Device manager.
Disitu akan muncul sebuah aplikasi yang namanya device manager, kemudian akan nampak di sana ada sebuah tanda pentungan berwarna kuning yang menyatakan ada sebuah hardware yang sedang berkendala dalam driver.

MENCARI DRIVER DENGAN MENGGUNAKAN MESIN PENCARI
Setelah kita mengetahui ada tanda kuning yang dimaksud (contoh) >USB serial controller, maka kita cek pada properties alat tersebut dan> tab Details> kemudian kita Arahkan pencarian kita pada hardware IDs> maka disitu akan muncul sebuah value atau angka-angka unik yang menunjukkan ini adalah kode dari hardware tersebut.
Kode inilah yang harus kita cari di internet.
Pada kode unik tersebut kita lakukan copy kita sorot atau kita tekan tombol Ctrl+C kemudian kita lakukan cek pada browser.
Browser yang biasa kita gunakan sehari-hari untuk melakukan pencarian kira-kira kode unik apakah yang ditampilkan oleh komputer dan segera berusaha akan mencarikan jawabannya.
NOTE: jika kita sudah kenal dengan driver ini dan memiliki file installer nya,maka langsung saja kita install.
Yang harus kita selesaikan sekarang ini adalah permasalahan instalasi drivernya. Ketika kita membuka Browser, dan kita lakukan penempelan kode unit tersebut pada Kolom pencarian, maka mesin pencari akan memberikan jawaban.
Bahwa kode unik tersebut adalah hardware buatan Prolific, yang mana prolific Ini adalah produsen Converter Serial ke USB. Kita harus melakukan download untuk menambahkan file tersebut, selanjutnya File hasil download tersebut kita instalkan pada laptop maupun komputer kita.
Setelah mencari website resmi dan memperoleh informasi link download, maka kita bisa lakukan pengunduhan. Link download disini:
http://www.prolific.com.tw/UserFiles/files/PL2303_Prolific_DriverInstaller_v1_12_0.zip
Selanjutnya file ini akan tersimpan pada folder ( contoh ) Downloads pada komputer kita.
Sekarang file telah terunduh seperti contoh gambar dibawah, dan kita lakukan instalasi pada hardware ini untuk supaya hardware ini memiliki driver, sehingga dapat dikenali oleh komputer, dan bisa online antara komputer dengan PLC Micrologix.

File dengan jenis application ini lah yang akan kita install pada komputer kita dan segera saja hardware kita yang baru saja menancap ini langsung dikenali oleh komputer.
DOWNLOAD DAN INSTALL RSLOGIX500 TRIAL
Sekarang kita melakukan pengunduhan file instalasi untuk software yang bernama RSLogix 500.
Software ini adalah software trial 7 hari yang disediakan oleh Rockwell Software ,dan kita bisa mendownload pada website resmi mereka.
Setelah file kita download, maka kita bisa lakukan ekstrak file tersebut . Jika file tersebut berupa file yang berformat *.iso, maka kita bisa lakukan mounting ke virtual CD pada komputer kita atau software lain yang bertujuan untuk melakukan mounting software tersebut, dengan tujuan agar bisa terinstall pada komputer kita.
Setelah file tersebut termounting, maka kita cari sebuah file di dalam cd virtual tersebut yang bernama setup.exe, kemudian kita jalankan sebagai administrator.

NET FRAMEWORK 4.6
Pada beberapa kasus, komputer kita memerlukan komponen pendukung. Antara lain adalah Dot Net Framework versi 4.6.
Jika memang demikian, maka kita harus melakukan download dulu pada Microsoft website.
File installer Microsoft Corporation Dotnet Framework 4.6 tersebut disediakan dan kita bisa lakukan download sesuai dengan komputer yang kita miliki, maksudnya adalah Operating system pada komputer yang kita miliki.

Setelah file terdownload, maka kita harus menginstalasi komponen Dotnet Framework tersebut hingga selesai untuk supaya installasi software PLC RSLogix500 bisa dilanjutkan, karena jika kita tidak menyelesaikan instalasi Dotnet Framework ini, RSLogix tidak akan bisa terinstal hingga selesai.

Setelah instalasi Dotnet Framework selesai, maka kita melakukan instalasi ulang lagi atau kita melanjutkan instalasi RSLogix kembali.
Jika terjadi kemacetan, maka silahkan download secara offline saja disini:
https://dotnet.microsoft.com/download/dotnet-framework/thank-you/net46-offline-installer
File sebesar 64MB.

NOTE: Jika melakukan installasi dari ile hasil download tadi, maka matikan saluran internet dahulu.Jika Internet menyala, maka komputer akan mendownload lagi ke server microsot.

NOTE: Ketika kita menginstal komponen Dotnet Framework tersebut, kita harus mematikan saluran internet untuk mempermudah instalasi pada file yang kita download ini.

Kita buka file setup.exe pada virtual CD dan kita menggunakan mode custom untuk instalasi. Untuk mempermudah pelajaran maka kita bisa menambahkan pada menu instalasi tersebut yakni RSlogix Emulate.

Ketika ada kendala aktivasi pada saat installasi, maka lakukan skip saja untuk aktivasi.
Akan tetapi resikonya adalah sotware ini hanya akan bisa diakai selama 7 hari.
Salah catu cara untuk membikin software ini bisa terus adalah buatlah sebuah virtual mesin setiap 7 hari sekali, Virtual mesin yang lama harus di hapus.
MEMULAI KONEK DENGAN RS LINK
Start> All Programs> Rockwell Software> RSLinx> RSLink Classic. Jalankan sebagai Administrator.
Kita masuk ke Halaman RSLinx Classic Lite menu. Nampak disini PLC yang telah menancap ke Komputer kita belum kelihatan.
Untuk memulai, maka kita harus mengkoneksikan PLC ini dengan komputer via port serial yang telah terkonversi menjadi USB ini. ( Virtual Comport).
Pada Device Manager nampak bahwa komputer telah memiliki PORT nomer ( contoh ) 3. Ini berarti kita akan memulai online dengan PORT nomer ini.
Pada tab Communications> pilihlah tulisan Configure Drivers…

MENDAFTARKAN DRIVER DF1
Pilihlah RS-232 DF1> Add New>
Sesuaikan Comm Port dengan nomer Port yang ada pada Device Manager

Tutuplah RXLinx.
Maka akan terlihat icon PLC Micrologix pada menu RSLinx Classic Lite anda.

MENCOBA ONLINE DENGAN PLC
Untuk bisa online dengan PLC buatan Allen Bradley dengan type MICROLOGIX ( 1000, 1100, 1200, 1500 ) maka kita mesti menggunakan software RSLOGIX500.
Bukalah aplikasi RSLogix500 . Arahkan Mouse pada tab Comms> System Comm…> Upload
Selanjutnya pilih Create New File unutk membuat upload terbaru
Berhasil

A helpful guide for beginners working with older PLCs, clearly explaining setup steps using legacy Windows systems and practical tools like RSLinx and RSLogix
Makasih sudah mampir