MIXER AMPLI STUDIOMASTER POWERHOUSE FOCUS 808

focus808 studiomaster
Mixer lawas buatan Studiomaster dengan nama Powerhouse Focus 808

Untuk beberapa alasan, orang membeli sebuah mixer yang sekaligus ada power amplifier didalamnya. Salah satu alasan orang membeli mixer dengan power ampli didalamnya adalah: simpel.

Cukup dengan 1 alat saja, orang tinggal mencolokkan jack microphone dan tinggal colok ke spiker, sudah.

Malahan pada era 2010 keatas sudah nge trend ampli dan spikernya sekaligus yang biasa disebut dengan spiker aktif. Jadi orang cuman mencolokkan jack microphone atau gitar / kibot, sudah. Suaranya keluar.

Studiomaster dulu bernama RSD ( Recording Studio Design ) pada tahun 1976. Pada tahun 1978 RSD sempat membikin ampli dengan daya 800 Watt. Pada saat itu ampli dengan daya 800Watt sangat jarang karena rata-rata ampli power masih berkutat di pada angka 300Watt sampai 500Watt.

Web Officialnya DISINI.

Kalau mau mengikuti perkembangan mixer merk ini bisa ikuti DISINI.

Kelayapan di internet, saya menemukan skema mixer buatan Studiomaster dengan kode PowerHouse Focus 808.

Selanjutnya skema mixer berpower ini saya pecah pecah dan saya edit untuk mempermudah review. Berikut ini macam-macam pecahan skemanya

MIC PREAMP

Skema mic preamp pada mixer ini menggunakan type balans yang merupakan soket standart untuk mixer professional.

Inlet soket mic menggunakan soket XLR dan soket input AKAI stereo.

Rupanya disediakan fitur Phantom 48Volt untuk microphone ini.

Sinyal dari spul microphone ini menggunakan transistor 1 tingkat 2SA970 yang memiliki fitur low noise untuk kemudian dijadikan unbalance oleh IC1a.

mic preamp studiomaster 808
Mic Preamp

TONE CONTROL

Pada mixer ini menggunakan tone kontrol 3 potensio untuk nada Low Frequncy, High Frequency, dan Mid Frequency.

Skema dari tone kontrol ini menggunakan amplifikasi 2 tingkat. Middle ditaruh pada penguat kedua. Yang menarik disini adalah pada rangkaian tone kontrol LF, menggunakan kapasitor kopel frekwensi rendah C15 sebesar 47nF.

OPAMP menggunakan IC type 4560. Low noise pada jamannya.

A tone control mixer  studiomaster powerhouse focus 808
KLIK UNTUK MEMPERBESAR

EQUALIZER

Untuk rangkaian equalizer ini menggunakan 7 channel frequency, antara lain 50Hz, 150Hz, 330Hz, 1kHz, 2.5kHz, 5kHz, dan 10kHz. Equalizer ini hanya diterapkan pada bagian master channel.

Menggunakan OPAMP IC 4560.

equalizer studiomaster 808
KLIK UNTUK MEMPERBESAR

POWER AMPLIFIER

Mixer berpower ini menggunakan 3 pasang transistor final dengan type MJ15003 dan MJ15004 dan masing-masing mampu hingga 250 Watt.

Ampli membutuhkan tegangan supplai simetris 63VDC yang sudah cukup untuk membuat sebuah ampli dengan watt di atas 200 Watt .

Menurut kalkulasi, ampli ini mampu mengeluarkan daya sampai 300Watt pada beban Spiker 4 Ohm dan 175 Watt pada beban spiker 8 Ohm.

power amplifier studiomaster 808
KLIK UNTUK MEMPERBESAR

X

yohan Indrawijaya

3 Responses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Post comment