CE112 adalah amplifier OCL buatan CRATE yang peruntukannya untuk ampli gitar dengan output 150 watt menggunakan MOSFET sebagai komponen final output.

Tegangan supplai untuk rangkaian power ini adalah 40 VDC simetris dan beban output hingga 4 Ohm.

INFO

Sepertinya saya mengalami kesulitan mencari ujud asli ampli gitar ini. Beberapa reviewer menganggap bahwa rangkaian ini mirip dengan CR112 yang banyak beredar di internet dan bentuknya adalah SEPERTI LINK MILIK REVERB INI.

SKEMA

Untuk mendapatkan skema rangkaian ini bisa AMBIL DI SINI.

Pada tulisan ini, saya hanya ambil seksi power amplifiernya saja dan hasil pangkas dan edit adalah seperti gambar di bawah ini:

OCL MOSFET 150 WATT CRATE CE112
Seksi OCL Power Amplifier pada CRATE CE112 yang menggunakan MOSFET untuk mencapai 150 Watt output

Dengan melihat skema ini maka bisa kita lihat bahwa rangkaian ini menggunakan prinsip penguatan Inverting, yakni sinyal feedbak kembali kepada OPAMP melalui pin inverting.

Sinyal feedback dari output masuk ke resistor R24 ( 47K ) dan menghubung ke pin 5 OPAMP untuk preamplifier.

Q5 dan Q6 adalah driver amplifier yang sinyal inputnya berasal dari OPAMP pin 7.

Selanjutnya masing-masing kolektor dari transistor driver ini akan masuk ke MOSFET untuk penguatan arus.

MOSFET pada rangkaian ini oleh pabrik tersedia 2 pasang, dengan harapan power amplifier ini tetap menghasilkan daya yang kuat namun tidak membikin panas MOSFET.

Karena sang transistor ini hanya bekerja di bawah 70% kemampuan maksimumnya.

PENJELASAN

MOSFET dengan nomer IRFP9140 dan IRFP140 adalah sepasang MOSFET yang memiliki kemampuan dussipasi daya hingga 180 watt ( DATASHEETS ).

Karena pabrik menyediakan 2 pasang MOSFET, pada saat amplifier mengeluarkan daya maksimum 150 maka transistor jenis ini tidak akan terlalu terbebani dalam mengalirkan arus audio kepada beban 4 Ohm sekalipun.

Dengan supplai 40VDC simetris, maka maksimum power yang bisa keluar dari power ampli ini hanyalah 144 watt saja jika beban terpasang hanya 4 Ohm.

Bisa saja anda pasang beban menjadi 2 Ohm akan tetapi resiko panas lebih dan kerusakan MOSFET bisa saja terjadi.

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *